OLEH-OLEH KHAS LAMONGAN

Lamongan punya banyak oleh-oleh khas. Ada yang cepat basi dan cuma tahan 1 hari, misalnya legen dan jumbrek. Ada yang tahan beberapa hari, misalnya wingko. Ada juga yang tahan sampai beberapa bulan, misalnya keripik ikan.

Sekarang oleh-oleh khas Lamongan juga banyak dijual di Shopee. Ini cocok buat kita yang tidak sempat membeli oleh-oleh langsung. Atau buat kita yang ingin praktis dan tidak direpotkan oleh tetek bengek. Tinggal klik klik bayar. Barang diantar ke rumah.

Rekomendasi di bawah ini didasarkan pada kualitas barang, tingkat kelarisan, dan rating dari pembeli. Jadi, jangan khawatir, semua oleh-oleh ini sudah teruji, laris, dan memuaskan.

  1. Wingko Babat Loe Lan Ing mini

Wingko Babat perlu disebut di nomor atas karena ini adalah oleh-oleh khas Lamongan yang paling serba bisa. Bisa untuk oleh-oleh buat teman, bisa juga untuk calon mertua. Dijamin tidak mengecewakan. Di Babat ada banyak merek wingko. Sejauh ini Loe Lan Ing tetap yang terbaik. Teksturnya kesat, rasanya legit gurih. Memang harganya lebih mahal dibandingkan dengan wingko merek lain tapi mutunya sepadan.

Loe Lan Ing punya beberapa varian ukuran, mulai dari mini, medium, sampai jumbo. Yang mini ukurannya hanya selingkar biskuit karena ditujukan untuk sekali emplok. Cocok buat yang punya teman banyak. Kelebihannya, wingko ini tersedia dalam aneka rasa kekinian seperti keju, cokelat, kopi, nangka, taro, pandan, tiramisu, hingga durian. Cocok buat kawan sebaya milenial generasi jasjus.

Harga : Rp60.000 isi 10 wingko 

Link Shopee : Klik di sini.

  1. Wingko Babat Loe Lan Ing medium

Buat sebagian orang, wingko mini ukurannya terlalu kecil. Terutama jika oleh-olehnya ditujukan buat keluarga atau orang yang suka berkomentar “Kok cilik-cilik ngene?” Jangan khawatir, Loe Lan Ing punya varian medium yang ukurannya lebih besar. Seukuran lapik (lepek) cangkir kopi. Lebih mengenyangkan. Perlu diketahui, wingko dibuat dari ketan, kelapa, dan gula. Tiga bahan ini sama-sama mengenyangkan. Jadi makan satu wingko medium kenyangnya seperti makan nasi.

Harga : Rp30.000 per biji

Link Shopee : Klik di sini

  1. Wingko Babat Loe Lan Ing jumbo

Yang ini adalah wingko spesial. Cocoknya digunakan untuk oleh-oleh serius, misalnya calon mertua yang mengharapkan menantu sempurna. Di Lamongan sendiri, wingko ukuran jumbo selebar piring biasa digunakan sebagai oleh-oleh dalam proses lamaran. Wingko ini kemudian diiris kecil-kecil kemudian dihidangkan buat tamu.

Harga : Rp 70.000

Link Shopee : Klik di sini

  1. Wingko Babat Putra Agung

Ini alternatif yang lebih murah jika Loe Lan Ing dirasa mahal. Satu tas berisi 20 wingko mini. Cocok buat yang punya banyak teman gragas dan njalukan. 

Harga : Rp23.000

Link Shopee : Klik di sini

  1. Aneka keripik ikan

Tersedia keripik berbahan aneka ikan, baik ikan laut maupun ikan air tawar. Kebetulan Lamongan memiliki wilayah pesisir dan wilayah tambak air tawar.

Harga : Rp4.500

LInk Shopee : Klik di sini 

  1. Keripik ikan sunduk

Bentuknya seperti keripik usus karena memang dibuat dari ikan sunduk yang ukurannya kecil memanjang seperti pensil. Dibumbui dengan tepung serupa tepung kentaki. Kriuk-kriuk, cocok dinikmati dengan nasi hangat dan sambal terasi, atau dimakan sebagai cemilan. 

Harga : Rp37.500/kemasan ini 250 gram

LinkShopee : Klik di sini

  1. Gula merah siwalan

Gula merah ini terbuat dari nira pohon siwalan khas Paciran Lamongan. Harganya lebih mahal daripada gula merah yang banyak beredar di pasar. Sekitar tiga kali lipatnya. Baunya harum, cocok dibuat untuk kolak atau sambal rujak. Gula siwalan mudah menyerap air. Itu sebabnya selama pengiriman gula ini teksturnya seperti meleleh. Itu bukan karena mutunya tidak bagus tetapi karena sifat bawaannya yang higroskopis.

Harga : Rp40.000

Link Shopee : Klik di sini

  1. Sambal rujak Paciran

Sambal ini dibuat dari gula merah siwalan, untuk rujak buah. Sambalnya sengaja dibuat sangat kental, tidak begitu cair, supaya awet. Saat mau dinikmati, tinggal ditambah sedikit air matang sesuai selera. Dihidangkan dengan irisan mangga muda, bengkuang, nanas, timun, kerai, kedondong, atau lainnya. Tersedia 4 varian sesuai tingkat kepedasannya. 

oleh oleh khas lamongan sambal rujak

Harga : Rp16.500/kemasan cup isi 200 gram

Link Shopee : Klik di sini

  1. Kecap Cap Laron

Kecap ini sebetulnya produksi Tuban tetapi biasa menjadi oleh-oleh khas Lamongan karena memang merupakan bumbu dapur kebanyakan orang Lamongan yang bertetangga dengan Tuban. Ini kecap legendaris karena usianya sudah hampir seabad. Warnanya cenderung cokelat, tidak begitu hitam. Jadi kalau ditambahkan dalam jumlah banyak ke dalam masakan tidak membuat masakan jadi hitam. Rasanya manis gurih, tidak begitu asin. Lebih enak daripada kecap-kecap buatan pabrik. 

Harga : Rp31.000/kemasan isi ulang 620 ml

Link Shopee : Klik di sini

  1. Jenang ketan Paciran

Jenang Lamongan berbahan ketan dengan taburan wijen di atasnya. Bahan dasarnya ketan hitam, ketan putih, gula, dan santan. Di Lamongan pesisir, sebagaimana wingko jumbo, jenang ketan biasa dijadikan sebagai oleh-oleh untuk istimewa.

Harga : Rp16.000/kemasan 200 gram

Link Shopee : Klik di sini